Daftar Isi
Daftar Kursus
Daftar Isi
Daftar Kursus
WA : Karin |

10 Tools Digital Marketing Populer yang Wajib Kamu Gunakan

Apa itu Tools Digital Marketing?

Tools digital marketing adalah alat atau software yang digunakan oleh para marketer atau pemasar digital untuk membantu dalam melaksanakan aktivitas pemasaran secara online. Dengan menggunakan tools digital marketing, para pemasar dapat mengehmat waktu serta meningkatkan efektivitas kampanye pemasaran mereka dan meningkatkan ROI (return on investment). Maka dari itu sangat penting untuk bisa memaksimalkan alat bantu yang sudah ada

Akan tetapi karena banyaknya tools diluar sana, kadangkala membuat kita termasuk Anda bingung untuk memilih alat bantu atau tools terbaik. Oleh karena itu, disini Saya akan membuat list khusus mengenai tools-tools terbaik yang bisa Anda gunakan.

 

Tools Digital Marketing Terbaik Agar Pekerjaan mu Lebih Efisien dan Efektif

1. Google Analytics

 

tools digital marketing menganalisa website dengan google analytics

Tools digital marketing ini dapat membantu Anda untuk menganalisis serta memperoleh data-data penting dari website, memantau lalu lintas atau traffic pengunjung, dan memperoleh wawasan tentang aktivitas pengunjung. Selain itu, Google Analytics merupakan alat yang sangat penting untuk mengukur efektivitas kampanye digital marketing yang Anda jalankan. Anda dapat mengetahui sumber lalu lintas utama yang mengarah ke website Anda, apakah itu melalui mesin pencari, media sosial, atau situs web lain. Anda juga dapat melacak konversi, seperti jumlah penjualan atau formulir yang diisi oleh pengunjung.

2. Hootsuite 

 

mengelola sosial media dengan tools digital marketing hootsuite

Bagi Anda Social Media Specialist , tools digital marketing ini membantu Anda dalam mengelola dan memposting konten di platform media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram, dan LinkedIn. Hootsuite memungkinkan pengguna untuk mengelola lebih dari satu akun sosial media dalam satu wadah. Anda akan dipermudah untuk menjadwalkan posting, memantau sosial media, membaca data kinerja dan lain-lain.

3. SEMRush

 

digital marketing tools semrushTools digital marketing selanjutnya adalah SEMrush, alat ini dapat membantu Anda untuk melalukan riset kata kunci, menganalisis kompetitor, dan memperbaiki SEO website Anda. SEMrush juga menawarkan fitur seperti audit website, analisis backlink dan masih banyak lagi. Penting jika Anda merupakan SEO (Search Engine Optimization) Specialist.

4. Mailchimp

 

email marketing mailchimp

Mailchimp merupakan platform email marketing yang sangat populer yang dapat membantu Anda dalam membuat dan mengirim email newsletter, kampanye pemasaran massal melalui email, dan mengelola daftar email pelanggan. Tools digital marketing ini juga menyediakan laporan analitik untuk membantu meningkatkan efektivitas kampanye email Anda. 

5. Canva

 

"</p

 

Canva mungkin merupakan tools digital marketing yang sangat populer di kalangan digital marketer sosial media. Tools i bisa membantu Anda dalam membuat desain visual seperti poster, brosur, infografis, dan konten media sosial yang menarik. Canva menawarkan banyak pilihan template yang memudahkan Anda untuk membuat konten visual dengan cepat dan mudah.

6. Buffer

digital marketing tools buffer untuk mengelola sosial mediaBuffer merupakan alat pilihan selanjutnya yang dapat membantu Anda dalam mengelola sosial media seperti menjadwalkan posting di media sosial, dan menganalisis kinerja postingan Anda.

7. Google Ads 

platform kampanye iklan google ads

Jika Anda ingin cepat menyebarluaskan website usaha Anda ke khalayak luas, Anda bisa menggunakan layanan beriklan di Google yaitu Google Ads. Anda cukup membayar sejumlah uang dan memasukkan kata kunci yang relevan dengan bidang usaha Anda. Google akan membantu untuk memunculkan website atau landing page Anda di halaman teratas mesin pencarian Google atau di jejaring iklan website-website tertentu.

8. BuzzSumo

Tools digital marketing BuzzSumo

Tools ini dapat membantu Anda untuk mencari ide-ide konten yang fresh dan terkini sesuai dengan apa yang pelanggan Anda inginkan. Dengan Buzzsumo Anda akan mudah membuat konten yang menarik dan populer. Anda juga dapat mencari influencer yang terkait dengan bidang usaha Anda dan terhubung dengan mereka jika. 

9. Trello

 

alat bantu pemasaran digital trello

 

Trello merupakan digital marketing tools untuk me-manajemen proyek yang dapat membantu tim skala besar maupun kecil dalam mengorganisir tugas-tugas dan mengatur projek secara efektif. Tools ini memungkinkan Anda untuk membuat papan tugas dan daftar, membagikan file dan dokumen, dan menetapkan tenggat waktu untuk setiap tugas.

10. Unbounce

tools pembuat landing page unbounce

 

Digital Marketing tools yang satu ini cocok bagi Anda yang ingin membuat landing page secara cepat dan mudah, maka Unbounce merupakan salah satu opsi terbaik yang bisa Anda Gunakan. Dengan fitur drag and drop builder serta berbagai template siap jadi akan memududahkan Anda untuk membuat landing page secara instan tapi tetap menarik.

11. Google Keyword Planner

google keyword planner

Tools digital marketing ini merupakan yang sangat penting khususnya bagi Anda yang ingin menerapkan strategi SEO dan kampanye iklan. Dengan Google Keyword Planner Anda dapat meriset kata kunci yang sedang naik daun dan tren dengan informasi yang cukup lengkap seperti volume pencarian dan tingkat kesulitan dalam persaingan kata kunci tersebut.

12. Google Search Console

alat bantu digital marketing google search console untuk seo

 

Jika Anda memiliki website dan praktisi SEO maka wajib hukumnya untuk menggunakan tools digital marketing yang satu ini. Dengan Google Search Console Anda dapat mengindeks website dengan cepat, mengecek kesehatan situs web Anda apakah terdapat error yang bisa mempengaruhi performa, memberikan beragam informasi dan data mengenai kinerja kata kunci yang website Anda miliki, dan beragam fitur-fitur penting lainnya.

 

Dengan memanfaatkan tools digital marketing yang sudah disebutkan diatas, Anda bisa langsung memilih mau menggunakan tools atau alat bantu yang mana, sesuaikan dengan kebutuhan Anda dan ranah pekerjaan Anda. Biasanya setiap spesialisasi pekerjaan baik itu Sosial Media maupun SEO Specialist akan memiliki tools favoritnya sendiri-sendiri.

 

Baca Juga: 10 Kursus Digital Marketing Terbaik yang Bisa Kamu Ikuti!

20 Februari 2023

0 responses on "10 Tools Digital Marketing Populer yang Wajib Kamu Gunakan"

Leave a Message

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Logo Wahyu Studio

Kantor Raya School

Alamat Wahyu Studio

Gedung Zamzam Square, Jl. Condet Raya, Jakarta Timur. (Google Map)

Kontak Kami

HP/WA 1: 0857-1025-0864 (Nisa)
HP/WA 2: 0812-9689-5252 (Dian)
HP/WA 3: 0813-8535-6234 (Ayu)

Kami Telah Bersertifikat Internasional Berikut Ini

Sertifikat Google, Meta, Facebook, YouTube, Clickminded, Adobe, EXIN, dan PMI.

Tentang Wahyu Studio

Wahyu Studio / Raya School adalah tempat belajar dan kursus pemasaran, bisnis, manajemen, IT, dan yang terkait. Berlokasi di Jakarta Timur dengan jangkauan pelatihan ke seluruh Indonesia, kami telah berpengalaman memberikan pelatihan kepada pembelajar dan praktisi pemasaran dari mulai individu, UKM/UMKM, dan korporat.



Copyright (C) 2023 All rights reserved.
 

Copyright © Raya School. All rights reserved.